Pengertian Tekanan
Seekor itik lebih cepat berjalan di atas tanah becek atau di atas lumpur jika dibanding dengan seekor ayam walaupun kedua binatang tersebut mempunyai gaya berat yang sama. Tekanan (P) merupakan hasil bagi antara gaya tekan (F) dengan luas bidang tekan (A). Dapat diartikan bahwa besar tekanan sebanding dengan gaya tekan dan berbanding terbalik dengan luas bidang tekan maksudnya semakin besar gaya tekan maka tekanan semakin besar dan semakin besar luas bidang tekan maka tekanan makin kecil atau sebaliknya.
Tekanan pada Zat Cair (Tekanan Hidrostatik)
a. Semakin ke dalam, tekanan pada zat cair semakin besar.
b. Pada kedalaman yang sama, tekanan di dalam zat cair di segala arah sama besar.
c. Besar tekanan zat cair dipengaruhi oleh jenis zat cair.
Alat untuk mengamati besar tekanan pada zat cair dinamakan pesawat Hartl.
Tekanan pada Zat Cair dalam Ruang Tertutup (Hukum Pascal)
Gaya yang bekerja pada zat cair cialam ruang tertutup akan diteruskan oleh zat cair itu sendiri ke segala arah dengan sama rata.
Alat-alat teknik yang bekerja berdasar hukum Pascal mIsalnya:
a. Pompa hidrolik ban sepeda
b. Dongkrak hidrolik
c. Alat pengangkat mobil
d. Rem piringan hidrolik dan-lain-lain
Hukum Bejana Berhubungan
Jika ke dalam bejana diisi zat cair sejenis dalam keadaan seimbang maka permukaan zat cair akan sama rata. (Pernyataan tersebut merupakan hukum bejana berhubungan).
Dengan memperhatikan hukum bejana berhubungan di atas maka hukum bejana berhubungan tidak akan berlaku apabila:
a. Bejana diisi dengan dua zat cair yang tidak sejenis (air dan minyak).
b. Bejana dalam keadaan tidak seimbang (digoyang-goyangkan)
c. Tekanan udara di atas bejana tidak sama (salah satu kaki bejana ditutup).
d. Ada salah satu pipa pada bejana berupa pipa kecil (kapiler).
Peristiwa meresapnya zat cair melalui pipa-pipa kecil atau pipa kapiler dinamakan gejala
kapilaritas. Contoh gejala kapilaritas, antara lain:
a. Naiknya air tanah melalui pembuluh kayu pada tumbuhan.
b. Naiknya minyak melalui sumbu lampu minyak tanah atau kompor minyak.
c. Meresapnya air pada batu bata merah.
d. Meresapnya air pada kain atau kertas dan lain-lain.
Alat-alat yang bekerja berdasarkan hukum bejana berhubungan, antara lain:
a. Penyipat datar/water pass
b. Selang/pipa U
c. Air ledeng
d. Sistem pengairan
e. Tandon/tangki air
f. Porong, kendi, ceret, teko.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar